Jual Kelinci Peternakan Kelinci

Minggu, 05 Februari 2017

GEN WARNA STEEL KELINCI

Kelinci yang memiliki gen baja (steel) belum sepenuhnya diketahui ciri dominan. Ketika gen steel membawa harlequin tidak terlihat tanda-tanda yang terlihat. Ketika membawa non ekstensi maka akan terlihat kelinci berwarna hitam, akan tetapi pada kenyataannya adalah warna steel. Jika gen baja (steel) homosigot kelinci terlihat warna hitam. Pada kelinci warna steel terbaik adalah  ketika kelinci membawa Ekstensi (carry Extension). Gen warna steel adalah salah satu dari banyak gen yang mempengaruhi jumlah warna hitam yang muncul di bulu kelinci, hanya dapat terlihat efek dari gen steel yang bermotif agouti. Pada kelinci warna chesnut memiliki band ujung hitam, band orange atau coklat terang dan kebiruan band paling bawah. Warna steel lebih hitam di ujung sehingga hampir meliputi mindle band. Warna steel lebih gelap daripada warna chesnut dan oleh karena itu sering memiliki warna hitam di bagian perut. Warna baja ada 2 versi yaitu Gold Tipped Steel dan Silver Tipped Steel. 

 Link :

Sabtu, 04 Februari 2017

Memilih Kelinci Holland Lop Body Type

Dalam memilih body (badan) kelinci Holland Lop, pastikan TopLine yang baik adalah bulat dan lebar dan shoulder yang lebar dan pendek mendekati lebar hindquarter. Dengan bahu (shoulder) yan lebar maka otomatis dadanya (chest) akan lebar, dada yang lebar inilah yang bagus. Ketika Holland Lop sedang berposing, perhatikan dari samping maka bagian bawah perut tidak nampak ada celah, jika demikian maka kelinci Holland Lop tersebut memiliki body type yang serasi (compact) dan seimbang (balance). Gambar dibawah kelinci jenis holland lop warna tort di Riponti Rabbitry, perhatikan chest (dada) dan bonenya.

kelinci holland lop

LINK :







Kode Genetik Kelinci Warna Steel

Gambar dibawah adalah matrik kode genetik dan warna STEEL kelinci 


stell color kelinci


Gambar dibawah adalah contoh Kelinci Netherland Dwarf dengan  warna Black Gold Tipped Steel dengan seri Black di peternakan Riponti Rabbitry.

netherland dwarf

Pranala :


Rabu, 01 Februari 2017

Kelinci Netherland Dwarf Genetik

Kelinci jenis NETHERLAND DWARF memiliki gen dengan symbol Dw yang bertanggung jawab atas phenotip (penampakan kelinci) kerdil. Kelinci jenis ini yang betul-betul memiliki penampilan kerdil (true dwarf) memiliki kombinasi gen Dw dan gen dw atau gen Dwdw (mengenai teori gen kerdil ini bisa disimak pada artikel netherland dwarf sebelumnya), dimana cirinya memiliki telinga pendek, muka pesek bulat dan tubuh gempal, tubuh dan kepala yang kompak serta kaki pendek besar. Dalam praktek para breeder Netherland Dwarf biasanya mengawinkan penjantannya (buck) Dwdw dengan betinanya (doe) DwDw maksudnya untuk meminimalkan keluarnya gen dwdw (gen peanut) dan biasanya kerdil palsu (DwDw) tidak digunakan dalam breeding di kandang. Gambar dibawah adalah jenis kelinci netherland dwarf dengan gen Dwdw (True Dwarf) yang memiliki varietas warna steel chocolate based silver di kandang Riponti Rabbitry.
Sumber:
11. kelinci 12. Kelinci